Sepak bola : Ukuran Lapangan Dan Posisi Pemain

Siapa yang tidak kenal dengan permainan sepak bola, permainan olahraga beregu di lapangan yang dimainkan 11 orang pemain tiap regunya ini sangat di gemari hampir diseluruh Negara yang ada di bumi ini. Dalam waktu normal, sepak bola akan dimainkan selama dua babak dimana masing-masing babak berdurasi 45menit atau yang kita kenal dengan istilah 2x45menit dan waktu turun minum (istirahat) berdurasi 10 menit di jeda kedua babak tadi.
Siapa yang tidak kenal dengan permainan sepak bola, permainan olahraga beregu di lapangan yang dimainkan 11 orang pemain tiap regunya ini sangat di gemari hampir diseluruh Negara yang ada di bumi ini. Dalam waktu normal, sepak bola akan dimainkan selama dua babak dimana masing-masing babak berdurasi 45menit atau yang kita kenal dengan istilah 2x45menit dan waktu turun minum (istirahat) berdurasi 10 menit di jeda kedua babak tadi.


Akan tetapi, tahukah kalian berapa ukuran dari sebuah lapangan sepak bola yang di anggap standard? Apa juga posisi dari pemain yang ada dalam sepak bola ini? Pada artikel plengdut mengenai mata pelajaran pendidikan jasmani, olah raga dan kesehatan ini akan kita bahas kesemuanya itu.

Pada umunya, permainan sepak bola memiliki ukuran lebar lapangan 64-78 meter dengan ukuran panjang lapangan 100-110 meter. Lebar gawang pada lapangan sepak bola berukuran 2,32 meter walaupun ada juga yang menggunakan ukuran 2,44 meter.

Ukuran jarak titik penalty lapangan hingga garis mistar gawang yaitu 11 meter. Ukuran jari-jari lingkaran yang tepat berada di tengah lapangan sepak bola ini yaitu 9,15 meter, dengan ukuran garis potong lingkaran lapangan ke garis pinggir lapangan sebesar 105 meter. Sedangkan ukuran siku area tendangan pojok sebesar 90 cm yang biasanya terdapat pada tiap sudut lapangan sepak bola.

Untuk lebih jelasnya, silahkan kalian perhatikan gambar ukuran lapangan sepak bola dibawah ini beserta dengan ukuran-ukuran yang telah disebutkan sebelumnya agar kalian lebih mudah untuk mengingatnya:

Gambar lapangan Sepak Bola beserta ukuran yang biasa digunakan
Gambar lapangan Sepak Bola beserta ukuran yang biasa digunakan


Selain ukuran dari lapangan sepak bola tadi, perlu kalian ketahui bahwa permainan yang dikenal dengan istilah soccer ini memiliki posisi dari pemain yang berperan dan mempunyai tugas masing-masing. Secara singkat posisi yang ada di permainan sepak bola ini yaitu:

  • Penjaga gawang atau yang kalian kenal dengan istilah “keeper” atau “goal keeper”.
  • Posisi Bek kanan
  • Posisi Bek kiri
  • Posisi Gelandang kanan
  • Posisi Gelandang tengah
  • Gelandang kiri
  • Pemain Kanan luar
  • Pemain Kanan dalam
  • Pemain Penyerang tengah
  • Pemain Kiri luar
  • Pemain Kiri dalam

Jadi dalam satu regu sepak bola mempunya peranan dan tugas masing-masing. Perlu kalian ketahui juga bahwa posisi yang ada tersebut tidak kesemuanya dipakai dikarenakan terkadang posisi pemain sepak bola sangat berkaitan erat dengan formasi yang akan digunakan di lapangan. Sebagai contoh yaitu formasi sepak bola dengan menggunakan bek 3 orang berarti terdiri dari bek tengah, bek kanan dan bek kiri, berbeda lagi jika formasi yang dipakai adalah dengan jumlah bek 4 orang.

Masing-masing posisi pemain sepak bola ini akan dijelaskan secara mendetail pada artikel plengdut berikutnya mengenai permainan sepak bola ini. Semoga penjelasan mengenai lapangan dan posisi pemain sepak bola ini bisa membantu kalian dalam mengenal lebih dekat sistem dan aturan permainan sepak bola ini.