Kenozoikum: Tersier

Pada jaman tersier terjadi perkembangan jenis kehidupan seperti munculnya primata dan burung tak bergigi berukuran besar yang menyerupai burung unta, sedangkan fauna laut seperti ikan, moluska dan echinodermata sangat mirip dengan fauna laut yang hidup di zaman sekarang. Tumbuhan berbunga pada jaman Tersier terus berevolusi menghasilkan banyak variasi tumbuhan, seperti semak belukar, tumbuhan merambat dan rumput. Pada Zaman Tersier dibagi menjadi beberapa kala yaitu:
  • Paleosen, yang terbentuk dari dua suku kata yaitu palaios berarti kuno dan kainos yang berarti baru. Jika diartikan maka memiliki arti bentuk kuno yang baru dan tidak ada kemiripan dengan bentuk-bentuk sekarang.
    Kehidupan pada kala paleosen
    Kehidupan pada kala paleosen
  • Eosen dari kata eos yang berarti fajar dan kainos yang berarti baru, jika diartikan maka memiliki 1-5% bentuk-bentuk menyerupai saat ini.
Kehidupan pada kala eosen
Kehidupan pada kala eosen
  • Oligosen dari kata oligos yang berarti sedikit dan kainos yang berarti baru, dan jika digabungkan kedua kata tersebut memiliki arti memiliki 10-15% bentuk seperti saat ini.
Kehidupan pada kala oligosen
Kehidupan pada kala oligosen
  • Miosen berasal dari kata meion yang berarti kudang dan kainos yang berarti baru, artinya mengandung 20-40% bentu sekarang ini.
Kehidupan pada kala miosen
Kehidupan pada kala miosen
  • Pliosen berasal dari kata plein yaitu lebih dan kainos yang berarti baru, dimana memiliki ari mengandung 50-90% bentuk-bentuk saat ini.
Kehidupan pada kala pliosen
Kehidupan pada kala pliosen
Selain periode tersier pada era Kenozoikum, terdapat juga periode kwarter yang akan plengdut bahas pada postingan artikel berikutnya.

Komentar